Gelar Turnamen Catur Se Kota Bontang, Kelurahan Loktuan Apresiasi Dukungan PT KPI 

TERASKATA.COM, BONTANG – Kelurahan Loktuan menggelar Turnamen Catur dalam rangka memperingati HUT RI Ke 78 tahun, kegiatan akan dilaksanakan sejak 22 hingga 23 Agustus 2023.

Tidak seperti sebelumnya Turnamen Catur yang didukung penuh PT Kaltim Parna Industri (KPI) itu hanya digelar tingkat kelurahan Loktuan saja. Kini turnamen adu ketangkasan otak itu dilangsungkan lebih luas hingga se Kota Bontang.

Dalam sambutannya staf ahli GM, HRD & GA PT KPI Darwis Tolleng mengatakan KPI mengapresiasi persiapan panitia yang mengemas kegiatan semarak kemerdekaan dengan sangat rapi dan meriah.

“Terima kasih banyak ketua panitia penyelenggara yang begitu rapi penyelenggaraannya semoga acara acara seperti ini bisa berjalan berkesinambungan perusahaan dengan warga sekitar,” ujarnya.

Darwis juga berharap pertandingan catur ini dapat menorehkan atlet-atlet handal yang bisa berbicara dalam event yang lebih tinggi.

“Selamat bertanding peserta, saya lihat ini ada master-master catur kota Bontang, semoga dapat bertanding dengan sportif,” harap Darwis.

Sementara Lurah Loktuan Hadi Jumianto mengapresiasi bantuan PT Kaltim Parna Industri (KPI) atas dukungannya menyukseskan pertandingan catur se Kota Bontang yang dilaksanakan setiap tahun di kelurahan Loktuan.

“Terima kasih yang sebesar besarnya kepada PT KPI, Percasi dan seluruh masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini, tujuannya juga melahirkan bibit atlet catur dari Kota Bontang yang bisa membawa kota Bontang dalam ajang turnamen dalam event nasional bahkan internasional,” ucapnya.

Mewakili Wali Kota Bontang Staf ahli bidang Hukum dan pemerintahan Dedi Ardiansyah mengatakan pertandingan catur merupakan upaya mencapai sebuah tujuan dengan mengasah berfikir strategis, membangun sebuah perencanaan matang, langkah yah dan strategi terukur hingga menuju kemenangan.

“Ini menyangkut pengambilan keputusan dengan permasalahan yang kompleks menuju sebuah kemenangan, semua nilai ini tentu sejalan dengan semangat pahlawan kita dalam meraih kemenangan,” ujarnya.

Dedi yang membuka kegiatan olahraga adu otak di area panggung kemerdekaan kelurahan loktuan kecamatan Bontang utara tersebut berharap momentum pertandingan catur se-kota Bontang ini dapat memaksimalkan pembinaan bibit atlet catur hingga bisa berbicara dalam turnamen yang lebih tinggi levelnya.

“Prestasi bukan hanya ditentukan kemenangan semata, tetapi juga dibangun dengan persahabatan dan kebersamaan yang terbangun sesama peserta. Mari kita junjung sportifitas dan etika bermain yang baik agar kita bisa bermain dengan pernah keceriaan,”jelasnya.

Tampak hadir dalam pembukaan Turnamen Catur Se Kota Bontang yang diikuti 60 peserta itu, Ketua Percasi Bontang Agus Haris, Camat Bontang Utara Zainudin, Kapospol Loktuan, Ipda Yudi Susanto, Babinsa Loktuan, Serma Suryansyah dan Ketua Panitia Semarak Kemerdekaan RI Kelurahan Loktuan, Kusnadi. (Rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *