Triwulan III 2025, Realisasi Investasi Bontang Capai Rp821,53 Miliar

TERASKATA.Com, Bontang – Kinerja investasi di Kota Bontang menunjukkan tren pertumbuhan positif sepanjang tahun 2025. Berdasarkan data Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bontang, realisasi investasi terus meningkat dari triwulan ke triwulan.

Pada Triwulan I, realisasi investasi tercatat sebesar Rp484,98 miliar, kemudian meningkat menjadi Rp589,63 miliar pada Triwulan II, dan kembali melonjak hingga mencapai Rp821,53 miliar pada Triwulan III 2025.

Kepala DPMPTSP Kota Bontang, Aspiannur, menyampaikan bahwa capaian ini menunjukkan kepercayaan investor terhadap iklim usaha di Bontang yang semakin baik.

“Kenaikan ini menjadi sinyal positif bahwa Bontang semakin diminati sebagai lokasi investasi, baik oleh investor dalam negeri maupun asing,” ujarnya, Jumat (31/10/2025).

Aspiannur menambahkan, sektor industri pengolahan, perdagangan, serta jasa penunjang masih mendominasi kontribusi investasi di Bontang.

Pemerintah Kota Bontang melalui DPMPTSP juga terus berupaya memberikan kemudahan dalam perizinan dan kepastian layanan agar investasi dapat tumbuh berkelanjutan.

“Fokus kami adalah menciptakan iklim investasi yang kondusif, transparan, dan cepat dalam pelayanan perizinan. Hal ini diharapkan dapat menarik lebih banyak investor masuk ke Bontang,” jelasnya.

Dengan capaian hingga Triwulan III ini, realisasi investasi Bontang tercatat telah memenuhi lebih dari 75 persen dari target tahunan sebesar Rp2,5 triliun, dan diharapkan dapat terus meningkat hingga akhir tahun 2025. (Advertorial)