TERASKATA.Com, Bontang – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang apresiasi upaya SDN 005 Bontang Utara dalam memperkuat pendidikan karakter siswa, melalui kegiatan kokurikuler salat berjamaah yang rutin digelar setiap pekan di lingkungan sekolah.
Program ini menjadi salah satu upaya pembiasaan positif bagi peserta didik dalam meningkatkan kedisiplinan, pemahaman agama, serta rasa kebersamaan.
Kepala SDN 005 Bontang Utara, Ratna Husain, menyampaikan bahwa kegiatan salat berjamaah telah menjadi agenda tetap sekolah dan mendapat dukungan dari para guru maupun orang tua siswa.
“Pembiasaan salat berjamaah ini kami lakukan untuk menanamkan kedisiplinan serta membentuk karakter siswa sejak dini. Selain beribadah, mereka juga belajar tentang tanggung jawab dan kebersamaan,” jelasnya, Jumat (21/11/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan dengan pendampingan guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dan dewan guru lainnya. Selain menjalankan salat, siswa juga mendapatkan bimbingan terkait adab beribadah serta pemahaman materi keagamaan secara sederhana.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang, Abdu Safa Muha, memberikan apresiasi atas konsistensi SDN 005 Bontang Utara dalam menghadirkan program pembinaan karakter melalui kegiatan kokurikuler tersebut.
“Kami mengapresiasi langkah sekolah yang menghadirkan pembiasaan positif seperti salat berjamaah. Kegiatan ini bukan hanya membentuk perilaku religius, tetapi juga menumbuhkan kedisiplinan dan rasa tanggung jawab pada siswa,” ujarnya.
Ia berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan sebagai bagian dari penguatan karakter pelajar di Kota Bontang, sejalan dengan upaya meningkatkan kualitas pendidikan yang berimbang antara pengetahuan, akhlak, dan kebiasaan baik. (Advertorial)

