ASN Harus Memiliki Kemampuan Public Speaking yang Baik

TERASKATAKALTIM.COM – Wakil Wali Kota Bontang, Najirah menyampaikan pentingnya public speaking bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di dalam dunia pemerintahan.

Kata dia, di pemerintahan akan ditemui berbagai macam cara komunikasi yang digunakan untuk menyampaikan pesan. Baik itu dalam pekerjaan ataupun di masyarakat.

“Karena itu seseorang yang bekerja di pemerintahan juga dituntut bisa menguasai ilmu public speaking,” ucap Najirah saat membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) perencanaan keuangan dan aspirasi masyarakat berbasis Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD), public speaking dan cara pengembangan diri, di Balikpapan, Jumat (10/06/2022).

Seorang public speaker membutuhkan rasa percaya diri yang sangat tinggi serta penguasaan materi agar dapat berkomunikasi dengan baik.

Di dunia kerja, public speaking akan membuat orang terlihat profesional. Hal itu tentu membawa dampak positif yang bekerja di pemerintahan. Terlebih yang berhubungan bagi pelayanan publik.

“Orang-orang yang menguasai skill ini biasanya dianggap ahli dalam menyampaikan informasi kepada khalayak umum,” ujarnya.

Lanjutnya, seperti yang diatur dalam Permendagri No 70 Tahun 2019, SIPD disusun atas pertimbangan untuk memudahkan penyampaian informasi pemerintahan daerah kepada masyarakat yang terhubung dalam satu SIPD.

“Hal ini juga akan memudahkan masyarakat untuk melaksanakan pengawasan pembangunan,” katanya.

Najirah berharap, melalui Bimtek ini aparatur di lingkungan Pemkot Bontang terkhusus aparatur Sekretariat DPRD memahami dan mampu mengaplikasikan ilmu yang diterima nantinya.

“Public Speaking menjadi kebutuhan setiap individu. Digunakan untuk menyampaikan pesan dengan tutur bahasa yang baik sehingga tersampaikan sesuai dengan keinginan,” tutupnya. (red)