Layanan DPMPTSP Kini Bisa Diakses Lewat Gerai MPP Pasar Rawa Indah

TERASKATA.Com, Bontang Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bontang terus berupaya memberikan kemudahan bagi pelaku usaha dalam mengurus perizinan.

Komitmen itu diwujudkan melalui optimalisasi layanan di Gerai Mal Pelayanan Publik (MPP). Lokasinya di lantai 4 Pasar Rawa Indah, Jalan Ir. Juanda, Kelurahan Tanjung Laut Indah.

Kepala DPMPTSP Kota Bontang, Aspiannur, mengatakan bahwa masyarakat tidak perlu lagi bingung dalam mengurus berbagai jenis perizinan. Semua proses kini dapat dilakukan di satu tempat secara terpadu.

“Kami ingin memberikan kemudahan bagi pelaku usaha dan masyarakat umum. Cukup datang ke Gerai MPP Pasar Rawa Indah, seluruh kebutuhan perizinan bisa dilayani dengan cepat, mudah, dan transparan,” ujar Aspiannur, Selasa (28/10/2025).

Ia menjelaskan, Gerai DPMPTSP di MPP Bontang tidak hanya menyediakan layanan perizinan saja. Ada beragam jenis layanan yang bisa diakses warga. Seperti Perizinan Berusaha, Perizinan Non-Berusaha, Konsultasi Pendampingan OSS (Online Single Submission) hingga Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) dan Pelayanan PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi).

Menurutnya, kehadiran layanan terpadu ini merupakan bentuk nyata komitmen pemerintah daerah dalam mempercepat proses perizinan. Juga meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik dengan prinsip cepat, mudah, dan transparan. Ini bagian dari upaya mendukung iklim investasi yang kondusif di Kota Bontang,” tegas Aspiannur.

Melalui gerai MPP tersebut, DPMPTSP Bontang berharap pelaku usaha semakin terdorong untuk tertib administrasi dan memiliki legalitas usaha yang sah.

Dengan itu, pelaku usaha dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah. (Advertorial)