Wawali Agus Haris Sampaikan Pesan Prabowo untuk Guru dan Pelajar Bontang

TERASKATA.Com, Bontang Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2025 di Kota Bontang berlangsung di Stadion Bessai Berinta Lang-Lang, Kelurahan Api-Api, Selasa (25/11/2025).

Wakil Wali Kota Bontang, Agus Haris, bertindak sebagai inspektur upacara
pada momentum yang mengusung tema nasional “Guru Hebat, Indonesia Kuat” itu.

Profesi guru kata Agus Haris, saat ini menghadapi tantangan yang kompleks di era digital. Mulai dari persoalan moral, sosial, hingga tekanan mental.

Untuk itu, pemerintah terus memperkuat sinergi dengan Kepolisian RI. Agar kasus yang melibatkan guru, siswa, maupun orang tua dapat ditangani melalui mekanisme restorative justice.

“Guru bukan hanya pengajar, tetapi agen peradaban. Guru diharapkan mampu menjadi teladan, pembimbing moral, motivator, dan sahabat. Juga menjadi figur yang digugu dan ditiru oleh peserta didik,” kata Agus Haris saat membacakan amanat Menteri.

Upacara ditutup dengan penyampaian lima pesan Presiden Prabowo Subianto kepada pelajar di seluruh Indonesia. Lima pesan tersebut yakni belajar dengan baik, mencintai orang tua, menghormati guru, rukun dengan teman, serta mencintai tanah air dan bangsa. (Advertorial)