TERASKATA.Com, Bontang – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bontang terus berinovasi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Kali ini, DPMPTSP tengah membentuk Tim Efektif untuk Proyek Perubahan bertajuk “Strategi Kemitraan antara Usaha Besar dengan Koperasi Merah Putih untuk Pengembangan UMKM guna Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Kota Bontang”, yang disingkat SI KUMBANG BONTANG.
Kepala DPMPTSP Kota Bontang, Aspiannur, menjelaskan bahwa inisiatif ini merupakan langkah strategis dalam menciptakan ekosistem kolaboratif antara pelaku usaha besar dan UMKM melalui wadah Koperasi Merah Putih.
“Inisiasi ini bertujuan untuk membangun sinergi yang kuat antara usaha besar dan UMKM lokal. Melalui kemitraan ini, kami ingin memastikan agar pelaku usaha kecil di Bontang tidak hanya bertahan, tetapi juga tumbuh dan naik kelas,” ujarnya, Selasa (21/10/2025).
Harapannya, Tim Efektif ini menjadi motor penggerak utama dalam mewujudkan berbagai program pendampingan, fasilitasi, serta penguatan kapasitas bagi UMKM di Kota Bontang.
Tim ini akan berperan dalam menjembatani komunikasi, memperkuat jejaring, dan memastikan keberlanjutan kolaborasi lintas sektor.
“Kami berkomitmen untuk memastikan UMKM di Bontang dapat lebih berdaya saing, mandiri, dan menjadi tulang punggung perekonomian daerah. Program SI KUMBANG BONTANG ini kami desain agar memberikan dampak nyata bagi masyarakat,” tambahnya.
Melalui terobosan ini, DPMPTSP Bontang berharap lahir sinergi berkelanjutan antara dunia usaha dan sektor koperasi. Sekaligus memperkuat posisi UMKM sebagai pilar utama pembangunan ekonomi lokal yang inklusif dan berkeadilan. (Advertorial)

