Legislator Bontang Angkat Bicara Terkait Sejumlah Proyek yang Pengerjaannya Belum Selesai

Bontang — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bontang, Faisal menyoroti sejumlah proyek yang dikerjakan oleh pemerintah belum selesai.

Hal itu ia ungkapkan saat menggelar Rapat Paripurna ke-14, berlangsung di rumah jabatan (Rujab) Walikota Bontang, Pendopo, Jalan Awang Long, Senin (29/7/2024) malam.

Rapat Paripurna ke-14 Masa Sidang III terkait penandatanganan nota kesepakatan antara Wali Kota dan DPRD atas rancangan perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan rancangan perubahan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun anggaran 2024.

Menurutnya Faisal proyek pekerjaan di Jalan Cipto Mangunkusumo, Jalan tembus Loktuan belum selsai dan bahkan mandet. Dimana dirinya melewati jalan tersebut dan terlihat macet atau tidak dikerjakan sama sekali.

“Saya ingin mengingat, ada beberapa proyek saya lihat seperti di Jalan tembus sempat macet atau tidak bergerak sama sekali, karena saya lewat situ, saya mengingatkan teman-teman pemerintah agar segera diatasi,” tegasnya.

Politisi Nasdem itu, menjelaskan pihak pemerintah atau dinas terkait harus lebih proaktif untuk mengatasi masalah jika memang pekerjaannya macet.

“Pihak kontraktor harus pangil jika memang pekerjaannya tidak progres apalagi memasuk bulan Agustus ini,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Bontang Basri Rase akan terus melakukan kordinasi dengan pihak PUPR untuk memastikan sejumlah proyek yang macet disampaikan tidak berjalan.

“Apa yang disampaikan pak Faisal akan saya tindaklanjuti dan memanggil Dinas PUPR untuk menyelesaikan keluhannya,” bebernya. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *