Buka Selambai Cup 2023, Staf Ahli Wali Kota Bontang Harap Kedepan Ajang ini Lebih Bergengsi Lagi

TERASKATA.COM, BONTANG – Pembukaan Turnamen Bulu Tangkis bertajuk Selambai Cup 2023 resmi dibuka Wali Kota Bontang Basri Rase melalui Staf ahli bidang ekonomi dan keuangan Syafrudin, pada Kamis (14/09/2023). Event Bulu tangkis garapan IPPLB itu digelar sejak 14 hingga 21 September 2023.

Kegiatan dalam rangka membangkitkan gairah olahraga bulu tangkis di Kota Bontang itu didukung oleh Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjafudian dan Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ario Tedjo.

Dalam sambutannya Syafrudin mengapresiasi kegiatan Turnamen Selambai Cup 2023 sebagai bagian dari penyalur hobi dan ajang menggali potensi bakat di bidang olahraga bulu tangkis se kecamatan Bontang utara.

“Saya berharap juara dalam ajang ini betul betul berkualitas sehingga kelak bisa meraih prestasi pada ajang yang lebih bergengsi lagi baik tingkat provinsi maupun nasional,” ucapnya.

Peran pemerintah untuk mengkampanyekan berolahraga tentu tak hentinya. Sebab lanjut Syafrudin olahraga diyakini membentuk karakter manusia yang unggul, memiliki semangat sportivitas, kerjasama tim dan prestasi.

“Seperti turnamen ini diperlukan kebersamaan serta memelihara tingkat kebugaran fisik dan mental di tengah rutinitas sehari-hari,” ujarnya.

Sementara Ketua panitia Fachrul Rasyid dalam laporannya mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh peserta. Antusias peserta se kecamatan Bontang Utara banyak yang mendaftar namun tak semua bisa diakomodir. Pasalnya dari 102 peserta yang terdaftar masih banyak yang ditolak karena sudah memenuhi kuota.

“Sistem pertandingan beregu ini banyak yang bisa ikut hanya saja kuotanya sudah penuh. Jadi kami terpaksa harus menolak banyak pendaftar,” ungkapnya.

Ketua karang taruna Loktuan ini juga berharap kedepan IPPLB sebagai penyelenggara event dapat menggelar Turnamen yang lebih besar lagi. Namun baginya fasilitas lapangan dapat diperluas dan dibenahi agar lebih nyaman dan leluasa bagi peserta dan penonton.

“Turnamen yang digelar kali kedua ini diikuti sebanyak 102 peserta. Ke depan kami harap bisa lebih besar lagi, akan tetapi penting untuk diperjuangkan renovasi gedung bulu tangkis ini. Supaya penonton dan pemain lebih nyaman,” tutupnya.

Tampak hadir dalam pembukaan Turnamen Bulutangkis Selambai Cup 2023, Anggota DPRD Bontang, Faisal dan Abdul Samad, Wakapolsek Bontang utara, IPTU Dany Purwantoro, Lurah Loktuan Hadi Jumianto, Lurah Guntung, Lanal Bontang, Mayor Lendra, Kapolsubsektor Loktuan Ipda Yudi Susanto, Babinkamtibmas Loktuan, Aipda Bambang Sumantri, Serma Suryansyah, Ketua LPM Loktuan, Ketua Kadang Taruna Loktuan, Sejumlah Ketua RT, tokoh masyarakat dan Perwakilan dari Iplb dan PokB. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *