Berkah Ramadan, Karang Taruna Berbas Tengah Bagi-bagi Sembako kepada Lansia

TERASKATA.COM, BONTANG – Momentum bulan suci ramadan 1444 Hijriah kali ini dimanfaatkan Pengurus Karang Taruna Berbas Tengah dengan berbagi sembako kepada warga lanjut usia (lansia).

Penyaluran bantuan ini merupakan program dari Karang Taruna Kota Bontang yang bekerja sama dengan EmpowerID Foundation.

Ada 100 paket sembako yang disiapkan. Untuk Karang Taruna Berbas Tengah, mendapat bagian 10 paket sembako.

“Setiap paket sembako yang dibagikan itu berisi Gula, Teh, Terigu, Minyak Goreng, Sirup dan Beras,” ucap Ketua Karang Taruna Berbas Tengah, Saparta Abdullah, Rabu (12/04/2023).

Saparta mengatakan, pembagian sembako ini untuk meringankan beban warga lansia yang ada Kelurahan Berbas Tengah.

“Sebelum membagikan sembako ini, kami terlebih dahulu melakukan pendataan. Itu agar bantuan yang disalurkan betul-betul kepada mereka yang sangat membutuhkan,” kata Saparta.

“Tadi yang disalurkan ada 10 paket sembako. Mudahan kedepan bisa lebih banyak lagi,” sambungnya.

Tidak hanya sampai disini, lanjut Parta, Kegiatan-kegiatan sosial lainnya juga akan terus digaungkan oleh Pengurus Karang Taruna Berbas Tengah.

Kedepan, Karang Taruna Berbas Tengah akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga apa yang kami lakukan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat,” tuturnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *