Dewan Geram, Kepala Satpol PP Kerap Mangkir Rapat

TERASKATAKALTIM.COM – Anggota Komisi II DPRD Bontang Nursalam geram lantaran Kepala Satpol PP Ibnu Gunawan kerap mangkir disetiap agenda rapat paripurna digelar.

“Kenapa ini setiap rapat digelar yang hadir hanya wakilnya saja. Apakah ada dispensasi khusus dari Sekda (Aji Erlynawati) selaku atasan langsung kepada Kepala Satpol PP, Saya belum pernah lihat dia hadir belum selama rapat kerja,” ujarnya saat penyampaian interupsi rapat paripurna di Sekretariat Gedung DPRD Bontang, Senin (18/10/2021).

Politisi Golkar ini pun menyayangkan sikap Kasatpol PP tersebut. Padahal, agenda rapat paripurna itu membahas membahas anggaran untuk mereka gunakan yang tak lain adalah untuk kepentingan mereka.

“Ini lembaga terhormat yang diatur undang-undang, bukan lembaga ecek-ecek. Sudah sepantasnya OPD menghormati DPRD. Apasih susahnya hadir, sementara ini yang dibahas soal anggaran mereka,” tegasnya.

Senada, Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam juga turut menyayangkan sikap Kastpol PP tersebut. Apalagi saat ini Satpol PP tengah mengajukan tambahan 20 personel yang turut membutuhkan persetujuan DPRD.

“Memang saya perhatikan yang datang selalu sekretaris Satpol PP. Tolong Ibu Sekda ini jadi perhatian,” pinta Andi Faiz.

Sementara, hingga berita ini diturunkan, Kepala Satpol PP Bontang, Ibnu Gunawan belum member respon terkait ketidakhadirannya dalam rapat paripurna.

Menurut Faiz, Seyogyanya kehadiran Kasatpol memang sangat penting agar bisa menyimak rekomendasi dari DPRD Kota Bontang untuk dilaksanakan. Apalagi, pembahasan dalam rapat paripurna tak lain untuk kepentingan Satpol-PP sendiri. Terkait anggaran yang bakal mereka gunakan.

Namun sangat disayangkan, Ia kerap tak hadir dalam rapat paripurna. Pun beberapa kali hanya mengirim delegasi dari anggota Satpol PP.

(YS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *