Jaga Ketersediaan Pangan Jelang Ramadan, Dewan Minta TPID Rutin Gelar Operasi

TERASKATAKALTIM.com – Ketua DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam meminta Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) untuk tetap menjaga ketersediaan pangan menjelang bulan suci Ramadan.

Andi Faizal mengatakan, menjelang bulan suci ramadan hingga Hari Raya Idul Fitri, beberapa harga bahan pokok cenderung melonjak.

Sejumlah komoditas pokok terpenting di antaranya, beras, minyak kelapa, gula, termasuk rempah-rempah dan pangan asal hewan.

“Iya kita meminta tim inflasi daerah harus rutin menggelar operasi di pasar menjelang ramadan ini,” ungkapnya, Selasa (16/03/2021).

Politikus Golkar ini menyampaikan, jika ada indikasi kenaikan harga yang mencolok akibat kelangkaan barang, ia meminta agar tim pengendali inflasi daerah segera memberikan pembinaan.

“Supaya para distributor tidak melakukan penimbunan,” ujarnya.

Stok komoditas pangan jelang ramadan diharap tercukupi serta tidak mengalami kenaikan harga yang berdampak pada keresahan masyarakat. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *