HUT ke-64 Provinsi Kaltim, Bontang Raih 6 Panji Keberhasilan Pembangunan

TERASKATAKALTIM.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang berhasil meraih 6 panji keberhasilan pembangunan pada tahun ini.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Gubernur Kaltim, Isran Noor yang diterima oleh Wakil Wali Kota Bontang, Basri Rase pada upacara peringatan HUT ke-64 Provinsi Kaltim, di Halaman Kantor Gubernur, Jalan Gajah Mada Samarinda, Sabtu (09/01/2021).

Selain 6 Panji Keberhasilan Pembangunan, Bontang juga menerima 24 piala penghargaan, dan 24 piagam penghargaan.

Adapun panji keberhasilan yang diraih yaitu, Bidang Pencegahan Korupsi, Bidang Keberhasilan Keterbukaan Informasi Publik, Bidang Pariwisata Kategori Kota, Bidang Kesehatan, Bidang Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (Paten), dan Bidang Pemberdayaan Masyarakat serta Penyelenggaraan Pemerintahan Kelurahan.

Wakil Wali Kota Bontang Basri Rase menyampaikan Terima kasih kepada unsur Forkopimda, OPD terkait dan masyarakat kota Bontang atas capaian tersebut.

“Ini tentu akan menjadi motivasi agar terus meningkatkan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Kota Taman,” ucapnya.

“Atas nama Pemerintah Kota Bontang saya mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Provinsi Kaltim yang ke 64. Semoga Kaltim kedepan semakin lebih hebat dan lebih baik tentunya,” tambah Basri.

Sementara itu, Gubernur Isran Noor menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang ikut berperan membangun daerah demi kemajuan Kalimantan Timur.

Isran mengajak seluruh jajaran pemerintah di Provinsi Kalimantan Timur untuk terus beraktifitas guna memulihkan perekonomian daerah demi kesejahteraan rakyat.

“Mari kita terus berkarya, walaupun masih pandemi Covid-19. Semoga kita semua tetap sehat wal afiat,” ajaknya.

Sebagai informasi, tahun ini, penerima panji keberhasilan pembangunan terbanyak diraih Kota Balikpapan yaitu 17 panji, Berau 11 panji, Kutai Kartanegara 8 panji, Bontang dan Samarinda 6 panji, Penajam Paser Utara dan Kutai Timur 2 panji, sementara Kabupaten Paser, Mahakam Ulu dan Kutai Barat masing-masing 1 panji.

Penghargaan juga diberikan kepada Camat Berprestasi, Pencipta Lagu dan Pelopor Transaksi Pemerintahan Daerah Pertama di Pemerintah Provinsi Kaltim dengan PT BPD Kaltim Kaltara. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *