Besok, Bontang Memilih, Neni-Joni atau Basri-Najirah ?

TERASKATAKALTIM.com – Pilkada Kota Bontang akan digelar, Rabu (09/12/2020) besok. Masyarakat di daerah berjuluk Kota Taman ini akan memilih pemimpinnya untuk lima tahunan.

Ada dua pasangan yang bertarung di kontestasi lima tahunan ini. Yakni,
Neni Moerniaeni – Joni Muslim (Neni-Joni) dan Basri Rase – Najirah (Basri-Najirah).

Kedua pasangan ini akan dipilih oleh 121.694 masyarakat Bontang yang terdaftar di DPT dan tersebar di 375 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Tidak perlu lama menunggu, hasil pilkada Bontang bisa diketahui beberapa jam setelah tahapan pencoblosan.

Ketua KPU Bontang, Erwin mengungkapkan, ada 3 lembaga survei yang terdaftar di KPU akan melakukan perhitungan cepat atau Quick Count di pilkada Bontang, Kalimantan Timur.

“Indo Barometer, Jaringan Informasi Publik (JIP), dan LSI (Lembaga Strategi),” ungkapnya saat dihubungi, Selasa (08/12/2020).

Apakah Neni-Joni atau Basri-Najirah yang meraih suara terbanyak, akan ditentukan besok. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *